Dibuka Mulai 4 April! Ini Syarat DAFTAR ULANG Bagi Mahasiswa Baru ITB Jalur SNBP 2023

Simak berkas dokumen persyaratan daftar ulang mahasiswa baru Institut Teknologi Bandung (ITB) jalur SNBP yang akan dilakukan 4-14 April 2023.

Berkas Syarat Daftar Ulang di ITB Jalur SNBP 2023

  1. Kartu peserta Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) 2023
  2. Surat tanda lulus sementara yang di dalamnya terlampir foto mahasiswa baru dan cap sekolah
  3. Akta kelahiran asli
  4. Rapor SMA asli semester 1 hingga semester 5
  5. Ijazah SMA asli yang dapat mahasiswa baru unggah pada tanggal 24 hingga 28 Juli 2023
  6. Asuransi kesehatan, minimal BPJS
  7. Surat keterangan bebas dari buta warna yang dapat mahasiswa baru peroleh dari dokter spesialis mata. Berkas ini wajib mahasiswa baru unggah khusus untuk program studi sebagai berikut.
  • Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (Program Studi Kimia)
  • Sekolah Ilmu dan Teknologi Hayati
  • Sekolah Farmasi
  • Fakultas Ilmu dan Teknologi Kebumian (Program Studi Teknik Geologi)
  • Fakultas Teknik Pertambangan dan Perminyakan
  • Fakultas Fakultas Teknologi Industri (Program Studi Teknik Kimia)
  • Fakultas Seni Rupa dan Desain (FSRD)

Jadi, itulah beberapa berkas syarat daftar ulang bagi mahasiswa baru Institut Teknologi Bandung (ITB) jalus SNBP 2023. Perlu mahasiswa baru ingat bahwa seluruh data dan berkas dokumen yang mahasiswa baru unggah pada saat daftar ulang harusnya asli dan sebenarnya sesuai fakta. Jika ada mahasiswa baru yang mencoba untuk mengunggah dokumen palsu, maka mahasiswa baru tersebut dapat dicabut statusnya sebagai mahasiswa ITB.

Selanjutnya, mahasiswa baru ITB juga perlu mengetahui Uang Kuliah Tunggal (UKT) yang berlaku.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *