RADARGROUP – Berikut informasi mengenai rekomendasi wisata alam yang populer di Purwokerto, simak informasinya sampai akhir!
Kamu lagi bingung mau ngapain di akhir pekan? Pengen main tapi nggak tahu nama tempat dan daerahnya? Berikut akan ada informasi mengenai rekomendasi tempat yang cocok untuk kamu datangi bersama teman, kerabat, maupun sendirian.
Sebelumnya, kamu udah tau belum nih purwokerto tuh ada dimana? Ya, Purwokerto merupakan salah satu daerah di Kabupaten Banyumas yang berbatasan dengan Kabupaten Brebes, Kebumen, Purbalingga, dan Cilacap.
Selain itu, Purwokerto memiliki keistimewaanya sendiri karena letaknya di lereng Gunung Slamet sehingga banyak tempat wisata alam menarik yang bisa anda kunjungi di akhir pekan.
BACA JUGA: Kamu dapat SALDO DANA GRATIS Cuma Nonton Video, Ini CARANYA!
Rekomendasi wisata alam di Purwokerto
Berikut rangkuman tempat wisata yang wajib anda kunjungi jika anda sedang berada di Purwokerto, datang dan ceritakan momen indah jika anda berkunjung kesini.
1. Hutan Pinus Limpakuwus
Wisata alam ini berlokasi di sebelah utara Purwokerto tepatnya di Limpakuwus, Kecamatan Sumbang Banyumas.
Wilayahnya yang berada di kaki Gunung slamet, sehingga suasana yang disajikan terasa segar dan indah.
Selain itu, tersedia juga taman bermain anak, tempat camping, flying fox, maupun wahana permainan lainnya.
Perpaduan antara kesegaran alam dan spot foto yang menarik membuat tempat ini ramai dikunjungi oleh segala usia, baik anak – anak, dewasa, maupun orang tua.
Tapi, tenang aja karena harga tiket untuk memasuki wisata ini ramah di kantong. Cukup membayarkan biaya Rp. 15.000 saja anda sudah bisa berkunjung kesana.
2. Curug Bayan
Wisata alam ini berlokasi di sebelah utara Purwokerto tepatnya di Desa Ketenger Baturaden.
Seperti namanya, curug bayan menyajikan suasana air terjun dari air mata pegunungan. Tidak hanya itu, terdapat fasilitas lain seperti villa dan restoran.
Air terjun yang mengalir dari atas pegunungan menjadikan kawasan curug bayan menjadi tempat untuk berenang karena kesegaran airnya.
Pemandangannya juga instagramable banget, buat kamu yang suka foto-foto gak bakal nyesel untuk datang kesana.
Biaya untuk memasuki kawasan ini hanya Rp. 10.000 rupiah saja anda sudah bisa menikmati keindahan curug indah itu.
3. Lokawisata Baturaden
Siapa lagi yang tidak kenal dengan lokawisata baturaden? Tempat liburan yang biasa menjadi tempat wisata masyarakat luas.
Lokawisata baturaden terletak di lereng gunung slamet tepatnya di kawasan Baturaden. Oleh karena itu, tempatnya asri dan sejuk membuat wisatawan tertarik untuk berkunjung kesana.
Penamaan lokawisata baturaden berasal dari tempatnya yang memiliki banyak jenis wisata, seperti taman bermain, tempat pemandian air panas, wahana permainan, theater film di dalam pesawat, dll.
Untuk masuk ke lokawisata baturaden, anda cukup membayar Rp. 20.000 ribu saja sudah bisa menikmati suguhan pemandangan dan banyaknya spot menarik yang tidak bisa anda lewatkan.
Itu dia informasi mengenai rekomendasi tempat wisata alam di Purwokerto semoga membantu anda untuk memudahkan perjalanan kunjungan wisata di Purwokerto. (*)